Lomba Foto Rumahku, Halamanku: Di Rumah Aja, Karya Aris N Hidayat

Foto dan teks: Aris N Hidayat – @iniaris

Pandemi global Covid-19 mengharuskan semua orang mengurangi aktifitas di luar rumah. Bahkan tidak diperbolehkan berkerumunan dan harus menjaga jarak  fisik. Sekolah pun meliburkan aktifitasnya dan mengharuskan murid-muridnya untuk belajar di rumah.

Anak sulung kami masih kelas TK – A. Sedangan anak  ke-2 dan ke-3  belum bersekolah. Setiap pagi sehabis mandi dan sarapan aktifitas Si sulung mengerjakan tugas sekolah yang di berikan gurunya melalui pesan singkat di grup Watsapp. 

Setiap hari tugasnya berganti-ganti, kadang menulis, menggambar, dan menghafal surat pendek.  Selebihnya mereka bermain, membaca buku bergambar, menonton video melalui gadget  dan video film anak-anak yang telah kami simpan di hardisk eksternal. 

Pandemi yang semakin meluas sedikit banyak mengubah pola kehidupan sehari-hari keluarga kami, khususnya aktifitas anak-anak kami. Sejak terjadi pandemi kami tidak pernah sekalipun mengajak mereka bepergian. Meskipun hanya sekedar membeli susu, atau kebutuhan sehari-hari.  Sesekali kami mengajak  mereka membuat kue ataupun es krim di rumah agar mereka tidak jenuh. Kini,  area bermain mereka tak lebih dari pagar rumah. Setidaknya ini adalah bentuk kewaspadaan menurut kami. Dengan tetap berada di rumah, kami melindungi diri kami dan membantu menyelamatkan orang-orang di luar pagar rumah kami. 

About 1000kata

1000kata adalah portal yang dikelola oleh 10 fotografer Indonesia, sebagai media alternatif untuk menampilkan karya, cerita, ide, opini, gagasan serta yang lainnya berkaitan dengan dunia fotografi. Mari berbagi.

Check Also

Menelusuri Labirin Kotagede

Para pencinta fotografi menikmati kehangatan warga Kotagede. Mereka memasuki ruang-ruang personal dan menjadi bagian dari warga.

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.